Tribratanews.gorontalo.polri.go.id – Polda Gorontalo, Senin (04/03) bertempat di Lapangan Mapolda Gorontalo, berlangsung upacara Farewell And Welcome Parade Kapolda Gorontalo dari Irjen Pol. Drs. Angesta Romano Yoyol, M.M kepada Brigjen Pol. Drs. Pudji Prasetijanto Hadi, MH.
Irjen Pol. Drs. Angesta Romano Yoyol, M.M dihadapan seluruh Pejabat Utama dan seluruh personel Polda Gorontalo menyampaikan, sebagai manusia biasa, dirinya memohon maaf apabila ada kesalahan atau yang tidak berkenan selama menjabat sebagai Kapolda Gorontalo.
“Sekali lagi, saya mohon maaf, apabila dalam memimpin di Polda Gorontalo banyak kekurangan yang dilakukan, baik itu perintah dari pimpinan dan kebijaksanaan yang saya lalukan. Tapi yakinilah semua yang saya lakukan, demi kebaikan kita bersama, demi nama baik Polri, khususnya Polda Gorontalo,” ucapnya.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Gorontalo Brigjen Pol. Drs. Pudji Prasetijanto Hadi, MH juga menyampaikan, terima kasih atas semua kebijakan, semua tugas dan program yang telah diabdikan selama menjabat di Polda Gorontalo.
“Tidak pasti, tidak bukan, ini adalah kebijakan bapak Kapolri, yang Irjen Pol. Drs. Angesta Romano Yoyol jabarkan di Polda Gorontalo, yang syukur Alhamdulillah sampai saat ini bisa terlaksana dengan baik,” ucapnya.
Dalam kesempatan itu juga, Brigjen Pol. Drs. Pudji Prasetijanto menyampaikan, “kami merasakan adanya kebersamaan, kekeluargaan, yang diciptakan, selama Irjen Pol. Drs. Angesta Romano Yoyol menjadi Kapolda Gorontalo,”
“In Syaa Allah apa yang telah bapak berikan di Polda Gorontalo ini akan kami lanjutkan dan dikembangkan, sehingga cita-cita Polri pada umumnya dan Polda Gorontalo pada khususnya bisa terlaksana dengan baik,” ujar Brigjen Pol. Drs. Pudji Prasetijanto Hadi.
Mewakili seluruh anggota Polda Gorontalo dan Bhayangkari Gorontalo, Brigjen Pol. Drs. Pudji Prasetijanto Hadi mengucapkan terima kasih atas pengabdian Irjen Pol. Drs. Angesta Romano Yoyol dan keluarga di Polda Gorontalo.
“Semoga semua yang akan dilaksanakan oleh Irjen Pol. Drs. Angesta Romano Yoyol beserta keluarga di kedepannya nanti, In Syaa Allah lebih sukses dan lancar,” pungkasnya.